Penelitian ini memiliki tujuan guna menentukan pengaruh Quick Ratio dan Total Assets Turnover terhadap Return on Assets perusahaan PT. Goodyear Indonesia, Tbk Periode 2011 - 2020 secara parsial maupun simultan. Metode yang dipakai adalah analisis kuantitatif dan statistik deskriptif. Data analisis yang dipakai merupakan data yang memiliki sifat kuantitatif ialah data yang sifatnya angka. Peneliti menggunakan SPSS versi 26 untuk menganalisis data laporan keuangan perusahaan. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh laporan keuangan PT. Goodyear Indonesia Tbk. Sampel dalam penelitian ini yakni data historis laporan keuangan berupa neraca dan laba- rugi PT Goodyear Indonesia Tbk pada tahun 2011 sampai dengan periode tahun 2020. Dalam hasil penelitian menunjukan bahwa Quick Ratio secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap Return on Assets pada PT. Goodyear Indonesia Periode 2011 - 2020 karena nilai thitung 0,535 lebih kecil dibandingkan ttabel 2,36462 dan signifikansi nya 0,609 > 0,05. Total Assets Turnover secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap Return on Assets pada PT. Goodyear Indonesia Periode 2011 - 2020 karena nilai thitung 1,779 lebih kecil dibandingkan ttabel 2,36462 dan nilai signifikansi nya 0,119 > 0,05. Quick Ratio dan Total Assets Turnover tidak berpengaruh signifikan secara simultan atau bersama- sama terhadap Return on Assets pada PT. Goodyear Indonesia Periode 2011 - 2020 karena nilai signifikansinya 0,103 > 0,05
Copyrights © 2024