Jurnal Cendikia
Vol 23 No 2 (2023)

DIGITALISASI SISTEM PENCATATAN PENERIMAAN KAS ATAS JASA KONSULTASI BEROBAT PADA PRAKTEK UMUM DR. SUSLINA DI LAMPUNG SELATAN

Widayastuti, Akni (Unknown)
Mawardi, Cita Melinda (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2023

Abstract

Praktek umum dr. Suslina berlokasi di desa Karang Anyar, Kecamatan Jatiagung, Lampung Selatan. Prosespencatatan penerimaan kas di praktek umum dr. Suslina masih dilakukan secara manual sehingga sering terjadiperbedaan data antara pencatatan di buku kas dan jumlah pendapatan aslinya, dalam melakukan perekapandata pendapatan, petugas administrasi harus mengevaluasi ulang pendapatan pada hari sebelumnya sehinggamemakan banyak waktu. Penelitian ini menggunakan metode wawancara, pengamatan dan studi pustakadengan menggunakan pengembangan sistem metode extreme programming (XP) yaitu perencanaan,perancangan, pengkodean, dan pengujian. Sehingga terbentuk sebuah sistem informasi pencatatan penerimaankas. Hasil dari penelitian ini yaitu aplikasi pencatatan penerimaan kas pada praktek umum dr. Suslina yangdapat meminimalisir terjadinya perbedaan data antara pencatatan di buku kas dan jumlah pendapatan aslinya,memberikan informasi laporan penerimaan kas yang lengkap berisi tanggal transaksi, no. bukti transaksi,keterangan dan detail jumlah pendapatannya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JC

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Cendikia merupakan sarana informasi ilmu pengetahuan dan teknologi yang berupa hasil penelitian, studi pustaka, ataupun tulisan ilmiah mengenai Rekayasa Sistem, Teknik Informatika/Teknologi Informasi, Manajemen Informatika dan Sistem Informasi. Jurnal Cendikia sebagai sarana untuk ...