Al Itmamiy : Jurnal Hukum Ekonomi Syariah
Vol. 5 No. 2 (2023): Al Itmamiy : Jurnal Hukum Ekonomi Syariah

LITERASI SEBAGAI STRATEGI MENARIK MINAT MENABUNG EMAS DI PEGADAIAN SYARIAH CABANG BLAURAN SURABAYA

Uswatun Chasanah (Unknown)
Haikal, Moh. Rifki (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah memberikan pengetahuan bahwa literasi yang dilakukan oleh Pegadaian Syariah Cabang Blauran Surabaya menjadi salah satu strategi dalam menarik minat masyarakat menabung emas. Tabungan Emas menjadi salah satu produk yang diminati karena emas memiliki harga beli dan harga jual yang kompetitif. Nasabah menabung mulai dari Rp. 10.000,00 dan dapat melakukan penjualan logam mulai dari 1 gram. Semua proses dapat dilakukan dengan mudah karena menggunakan aplikasi (digital), dan dikelola secara profesional dan transparan. Adapun Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Dengan menggunakan dua sumber data. Sumber data primer yang diperoleh dari hasil wawancara dengan pihak Pegadaian Syaraiah Cabang Blauran Surabaya, data sekunder yang diperoleh dari literatur buku-buku, jurnal, internet dan penelitian terdahulu. Dalam analisis data, penulis di sini menggunakan cara berfikir induktif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Literasi menjadi salah satu strategi pemasaran Pegadaian Syariah Cabang Blauran Surabaya untuk menarik minat masyarakat menabung emas. Kegiatan literasi yang dilakukan ini, bekerjasama dengan berbagai Instansi, Sekolah-sekolah, kampus dan masyarakat sekitar melalui pemerintah desa atau kelompok-kelompok kajian.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

AI

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Subjek meliputi studi tekstual dan studi lapangan dengan berbagai perspektif ekonomi Islam, keuangan publik Islam, keuangan Islam, akuntansi Islam, etika bisnis Islam, perbankan Islam, asuransi Islam, pemikiran ekonomi Islam, manajemen sumber daya manusia Islam, keuangan mikro Islam, ekonomi ...