Jurnal Inovasi Teknologi dan Edukasi Teknik
Vol. 4 No. 1 (2024)

IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN BERBASIS GAME FAMILY 100 YANG EDUKATIF BAGI PESERTA DIDIK KELAS VIII SMP NEGERI 17 KOTA MALANG

Septiana, Nuraina (Unknown)
Al Athok, A. Rosyid (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2024

Abstract

Dalam konteks pembelajaran, permainan dapat menjadi alat yang efektif untuk mempererat hubungan antara guru dan siswa. Dengan memadukan permainan, kedekatan antara guru dan siswa bisa menjadi lebih akrab dan tidak kaku. Artikel ini membahas tentang pelaksanaan pembelajaran berbasis “Game Family 100” yang mempunyai tujuan pendidikan di SMPN 17 Kota Malang. Beberapa permasalahan yang dihadapi oleh guru mata pelajaran PKn di SMPN 17 Kota Malang antara lain rendahnya aktivitas dan semangat siswa. Oleh karena itu penggunaan metode pembelajaran melalui “Game Family 100” diharapkan dapat mengatasi permasalahan tersebut. Metode ini bertujuan untuk menciptakan suasana kelas yang lebih dinamis, merangsang partisipasi aktif siswa, dan meningkatkan pemahaman dasar mereka. Penelitian ini dilakukan di SMPN 17 Kota Malang. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII-F yang berjumlah 31 orang, terdiri dari 17 laki-laki dan 14 perempuan. Hasil dari pelaksanaan “Game Family 100” menunjukkan antusiasme siswa yang lebih tinggi, semangat berkompetisi, dan suasana kelas yang lebih menyenangkan. Dengan demikian, pemanfaatan permainan edukatif seperti “Game Family 100” dapat menjadi alternatif menarik dalam meningkatkan kualitas pembelajaran PKn di sekolah. Semoga artikel ini memberikan wawasan bagi para pendidik dan peneliti di bidang pendidikan

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ft

Publisher

Subject

Automotive Engineering Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Inovasi Teknologi dan Edukasi Teknik menerbitkan naskah terkait Teknik Sipil, Teknologi Industri, Teknik Mesin, Teknik Elektro, dan Pendidikan Kejuruan. Fokus dan lingkup jurnal meliputi Teknik Sipil, Teknologi Industri, Teknik Mesin, Teknik Elektro, dan Pendidikan ...