PRAJA observer: Jurnal Penelitian Administrasi Publik
Vol. 4 No. 05 (2024): ADMINISTRASI PUBLIK

EVALUASI PROGRAM KELUARGA HARAPAN DALAM MENGURANGI KEMISKINAN DI DESA SUMBERREJO KABUPATEN PASURUAN

Putra, Alvin Wahyu Tri Yudian (Unknown)
Puspaningtyas, Anggraeny (Unknown)
Soesiantoro, Adi (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jul 2024

Abstract

Penelitian ini mengevaluasi pelaksanaan Program Keluarga Harapan (PKH) di Desa Sumberrejo, Kabupaten Pasuruan, yang bertujuan untuk mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan keluarga penerima manfaat. Penelitian ini menggunakan jenis peneitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif, dengan fokus penelitian berdasarkan teori William Dunn yang menilai efektivitas, efisiensi, kecukupan, pemerataan, responsivitas, dan ketepatan program. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PKH berhasil menurunkan jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari 720 pada tahun 2022 menjadi 503 pada tahun 2024, menunjukkan dampak positif dalam pengentasan kemiskinan. Namun, terdapat tantangan seperti keterlambatan penyaluran bantuan dan kesulitan verifikasi data. Untuk meningkatkan efektivitas program, diperlukan perbaikan dalam manajemen, koordinasi antarinstansi, dan pemutakhiran data secara berkala. Secara keseluruhan, PKH di Desa Sumberrejo telah berkontribusi signifikan dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga miskin, meskipun masih memerlukan beberapa perbaikan untuk mencapai distribusi yang lebih merata dan efisien.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

praja

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

PRAJA Observer: Jurnal Penelitian Administrasi Publik, e- ISSN: 2797-0469 ini diterbitkan oleh Departemen Aksiologi, Community of Research Laboratory Surabaya, Indonesia sebagai media komunikasi dan diseminasi hasil penelitian dan karya ilmiah di bidang Administrasi Publik; Manajemen Publik; ...