Jurnal Kesmas Asclepius
Vol 6 No 2 (2024): Jurnal Kesmas Asclepius

Efektivitas Progresif Muscle Relaxion terhadap Penderita Hipertensi

Priharini, Monica Shintia (Unknown)
Dikara, Yoserie Chesie (Unknown)
Prabawati, Dewi (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Aug 2024

Abstract

Tujuan studi kasus ini untuk menganalisis efektivitas terapi relaksasi otot progresif pada pasien dengan hipertensi urgency. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus melibatkan 2 pasien hipertensi urgency yang di rawat unit medikal di RS X. Studi kasus ini dilakukan selama 2 hari pemantauan. Pemberian intervensi pada kasus ini menggunakan demonstrasi terapi relaksasi otot progresif secara langsung pada pasien yang mengalami peningkatan tekanan darah. Alat ukur yang digunakan Spygnomanometer. Hasil penelitian menunjukkan adanya penurunan tekanan darah secara signifikan dari pasien setelah dilakukan terapi relaksasi otot progresif selama 2 hari berturut-turut. Diharapkan pasien mampu melakukan terapi relaksasi otot progresif secara teratur sehingga tekanan darah dapat terkontrol. Simpulan studi kasus ini diharapkan dapat menjadi pertimbangan dan intervensi bagi Rumah Sakit X khususnya di unit Medikal untuk membuat program terapi tambahan penurunan tekanan darah tinggi pada pasien hipertensi urgensi dengan cara pemberian terapi relaksasi otot progresif. Kata Kunci: Hipertensi Urgency, Relaksasi Otot Progresif.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JKA

Publisher

Subject

Description

Jurnal Kesmas Asclepius (JKA) focus pada bidang ilmu kesehatan masyarakat dengan scope meliputi; Biostatistik, Epidemiologi, Informatika Kesehatan, Kesehatan Reproduksi, Manajemen Asuransi Kesehatan, Manajemen Informasi Kesehatan, Manajemen Pelayanan Kesehatan, Manajemen Rumah Sakit, Promosi ...