Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana analisisfinancial distress dengan metode Altman Z- Score pada PT GarudaIndonesia Tbk. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalahdeskriptif kuantitatif. Data yang digunakan adalah data sekunder yangberupa laporan keuangan PT Garuda Indonesia Tbk yang diakses melaluiwebsite www.garuda-indonesia.com. Sampel dalam penelitian ini adalahlaporan keuangan dalam bentuk laporan neraca (posisi keuangan) danlaporan laba rugi tahun 2020 sampai 2021. Teknik analisis menggunakanmetode Altman Z- Score yang menggunakan lima rasio keuangan denganmenggunakan rumus Z-Score = 0,717 X1 + 0,847 X2 + 3,107 X3 + 0,420 X4 + 0,998 X5. Hasil analisis data diperoleh bahwa Prediksi financial distressdengan menggunakan metode Altman Z-Score tahun 2020 sampai dengantahun 2022 pada PT Garuda Indonesia Tbk menunjukkan bahwa periodetriwulan I tahun 2020 sampai dengan triwulan I tahun 2022 PT GarudaIndonesia Tbk dapat dikategorikan sebagai perusahaan yang tidak sehatatau berpotensi mengalami kebangkrutan (financial distress). Hal tersebutterlihat dari hasil Z-Score yang diperoleh PT Garuda Indonesia Tbk selalumenunjukkan hasil skor Z < 1,23 yang berarti bahwa perusahaan berpotensibangkrut. Sedangkan periode triwulan II tahun 2022 sampai triwulan IVtahun 2022 hasil perhitungan Z-Score PT Garuda Indonesia Tbkmemperoleh hasil Z antara 1,23 sampai 2,90. Hal ini menunjukkan bahwaPT Garuda Indonesia Tbk berada dalam kategori grey area atau rawanbangkrut.
Copyrights © 2023