Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penerapan penguatan positif dalam meningkatkan regulasi emosi pada mahasiswa. Hipotesis yang diajukan adalah bahwa penguatan positif dapat membantu mahasiswa mengelola emosi mereka dengan lebih baik. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif eksperimen dengan menggunakan single case experimental design kepada mahasiswa yang mengalami kesulitan dalam meregulasi emosi. Intervensi penguatan positif diterapkan selama dua minggu melalui pujian dan pengakuan atas keberhasilan subjek dalam mengelola emosinya. Data dikumpulkan melalui skala regulasi emosi yang diberikan sebelum intervensi, selama fase baseline, dan fase intervensi. Hasil penelitian menunjukkan perubahan signifikan pada subjek, yang awalnya kesulitan untuk mengendalikan dan mengekspresikan emosi, menjadi lebih adaptif dan meningkatkan kemampuan mengelola emosi. Kesimpulan ini mendukung hipotesis bahwa penguatan positif efektif dalam meningkatkan regulasi emosi mahasiswa. Direkomendasikan agar strategi penguatan positif diintegrasikan dalam kurikulum pendidikan tinggi untuk mendukung kesejahteraan emosional mahasiswa. Kata Kunci: Penguatan positif, regulasi emosi, mahasiswa
Copyrights © 2024