Surya : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 5 No 2 (2023): (2023): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Surya Universitas Muhammadiyah Sukabu

Pelatihan Penggunaan Atraktan dan Yellow Trap untuk Pengendalian Hama Tanaman Pepaya Di Kelompok Tani Harapan Maju Banjarnegara

Apriliyanto, Eko (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Dec 2023

Abstract

Salah satu usaha tani yang dikelola oleh anggota Kelompok Tani Harapan Maju Desa Sambong, Banjarnegara yaitu budidaya tanaman pepaya. Permasalahan pada budidaya tanaman pepaya salah satunya yaitu adanya serangan organisme pengganggu tanaman (OPT). OPT yang menyerang pepaya antara lain lalat buah, kutu kebul, antraknosa, dan lainnya. Kelompok Tani Harapan Maju belum pernah memperoleh keterampilan khusus penanganan lalat buah pada pepaya. Salah satu cara pengendalian hama lalat buah yaitu penggunaan atraktan. Kegiatan dilaksanakan dengan metode ceramah yang dilaksanakan di Aula Dusun Poncol, dilanjutkan dengan diskusi dan pemberian kuisioner pada peserta. Kegiatan akhir yaitu praktik penggunaan atraktan dan yellow trap di lahan tanaman pepaya Kelompok Tani Harapan Maju. Hasil kegiatan berupa peserta mengalami peningkatan pengetahuan dan keterampilan dalam penggunaan atraktan dan yellow trap pada tanaman pepaya. Hasil analisis korelasi antar peubah menunjukkan bahwa hubungan korelasi tingkat pendidikan dengan umur yaitu 0,8338. Hubungan korelasi tingkat pendidikan dengan nilai test yaitu -0,0783. Hubungan korelasi umur dengan nilai test yaitu -0,1922. Hubungan korelasi tingkat pendidikan dan umur dengan nilai test yaitu -0,1075.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JSU

Publisher

Subject

Arts Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Economics, Econometrics & Finance Other

Description

Surya : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat (eISSN: 2548-4397, pISSN: 2460-576X ) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh LPPM Universitas Muhammadiyah Sukabumi (UMMI) sejak tahun 2016, dan terbit dua kali dalam setahun, bulan Mei dan November. Jurnal ini menerbitkan tulisan hasil penelitian ...