Penelitian ini bertujuan untuk menambah pemahaman akan kesenian Reog, mengingat kesenian tersebut tidak banyak masyarakat yang mengetahui dan diharapkan kearifan lokal kesenian budaya Ponorogo tetap terjaga eksistensinya. Metode kualitatif deskriptif digunakan sebagai metode penelitian dalam penulisan ini. Metode kualitatif deskriptif merupakan metode yang berasal dari sumber terpercaya seperti buku, jurnal, wawancara, dan dokumentasi pribadi untuk mendapatkan informasi tanpa perhitungan angka. Hasil yang dicapai dalam penelitian ini yaitu film dokumenter Kesenian Tradisional Jawa Timur Berjudul Bathara Katong dan Reog Ponorogo yang menceritakan mengenai sejarah atau asal-usul serta bagaimana proses pertunjukan Reog Ponorogo berlangsung. Film dokumenter ini ditujukan untuk rentang usia 12-23 tahun khususnya untuk wilayah Ponorogo dan umumnya kota-kota besar di Indonesia. Diharapkan melalui film dokumenter ini, generasi penerus tertarik untuk mempelajari dan melestarikan Reog Ponorogo.
Copyrights © 2024