Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh strategi pemasaran terhadap keputusan pembelian konsumen UMKM Mak Epa Frozen Kota Malang, dengan penerapan e-commerce sebagai moderasi. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dan kausal. Data primer diperoleh dari 100 responden yang merupakan konsumen UMKM Mak Epa Frozen Kota Malang. Analisis data menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan software Smart-Pls 4. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara strategi pemasaran terhadap keputusan pembelian konsumen; (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara penerapan e-commerce terhadap keputusan pembelian konsumen; dan(3) penerapan e-commerce tidak dapat memoderasi pengaruh strategi pemasaran terhadap keputusan pembelian konsumen.
Copyrights © 2024