Jurnal Sport Science
Vol 13, No 2 (2023)

Studi kasus resiliensi pada mantan atlet perempuan cabang olahraga tarung derajat tingkat nasional di Jawa Timur

Pamungkas, Aryo Pandu (Unknown)
Rahayuni, Kurniati (Unknown)
Widiawati, Prisca (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini digunakan untuk mengetahui dampak dari resiliensi pada mantan atlet perempuan cabang olahraga Tarung Derajat di Jawa Timur yang pernah berkiprah diajang Kejuaraan Nasional hingga Pekan Olahraga Nasional. Resiliensi adalah kemapuan setiap individu untuk menyesuaikan diri dalam situasi kondisi yang menekan dan mampu untuk menghadapi sebuah masalah serta mampu untuk memecahkannya. Penelitian ini mengunakan metode studi kasus dengan jumlah partisipan 5 mantan atlet perempuan cabang olahraga tarung derajat tingkat nasional di Jawa Timur. Pengumpulan data mengunakan pendekatan wawancara yang mendalam terhadap partisipan. Untuk instrument mengunakan panduan wawancara. Analisis data menggunakan reduksi data untuk menyederhanakan data, menkategorikan data dan menghilangkan data yang tidak perlu. Berdasarkan analisis data yang sudah didapatkan resiliensi pada mantan atlet perempuan cabang olahraga tarung derajat tingkat nasional di jawa timur menghasilkan 3 data yang terdiri dari manfaat/kegunaan resiliensi untuk mengatasi keadaan yang menekan dan beresiko, proses terbentunya resiliensi yang unik tergantung individu masing - masing dan tantangan serta hambatan bagi perempuan yang menekuni olahraga beladiri.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sport-science

Publisher

Subject

Description

Jurnal Sport Science diterbitkan oleh jurusan Ilmu Keolahragaan, Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Malang, setiap dua kali dalam setahun, yakni pada bulan Juni dan Desember. ...