TELE, Journal of Applied Communication and Information Technologies
Vol 13, No 2 (2015)

Rancang Bangun Alat Pendeteksi Dini Untuk Drop Tegangan Berbasis SMS Gateway

Supriyanto, Eko (Unknown)
Setyantoko, Aldri Widi (Unknown)
Silaturokhim, Mohammad Zulfi (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Oct 2015

Abstract

Aliran listrik ke rumah-rumah sangat dibutuhkan sekali dan telah menjadi menjadi kebutuhan pokok warga Indonesia, tetapi besar tegangan listrik yang ada di saluran listrik kerumah-rumah kadang-kadang naik turun atau sering disebut drop tegangan. Sebagai contoh tegangan listrik 220 Volt tiba-tiba turun menjadi 200 Volt, 190 Volt atau lebih rendah lagi. Batas normal dari tegangan 220 Volt AC PLN adalah antara 198 Volt sampai 231 Volt. Melebihi itu atau kurang dari itu dianggap tegangan tidak normal. Penyebab terjadi drop tegangan ada tiga, pertama, terbatasnya suplai daya listrik dari pembangkit saat beban puncak, kedua, adanya aksi pencurian listrik, temasuk pemasangan PJU (penerangan jalan umum) illegal, ketiga, faktor teknis kawat jaringan tegangan menengah yang saat ini 95% di Jateng DIY tanpa pengaman. Dampak dari drop tegangan sangat mempengaruhi alat elektronik dan jika sangat sering terjadi dapat merusak alat peralatan elektronik. Untuk itu kami mengambil judul Alat Pengukur Tegangan Listrik Berbasis SMS Gateway sehingga ketika terjadi drop tegangan alat ini mengirimkan besar tegangan saat itu juga kepada user melalui SMS 

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

TELE

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

TELE, Journal of Applied Communication and InformationTechnologies is published two time per year and is committed to publishing high-quality articles that advance the practical applications of communication and information technologies. The journals scope covers all aspects of theory, ...