Department of Naval Architecture
Vol 11, No 4 (2023): Oktober

Studi Perancangan Trash Skimmer Boat (Kapal Pembersih Sampah) Tipe Catamaran Simetris Streamline Untuk Wilayah Perairan Pantai Marina Semarang

Mu'afifah, Fajriyatul (Unknown)
Amiruddin, Wilma (Unknown)
Yudo, Hartono (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Dec 2023

Abstract

Pantai Marina Semarang merupakan tempat wisata yang bisa dikunjungi jika berkunjung di Semarang, namun Pantai Marina mempunyai permasalahan mengenai sampah dipermukaan pantai. Tujuan penelitian ini yaitu membuat rancangan Trash Skimmer Boat untuk mengatasi permasalahan sampah di Pantai Marina. Sampah di pantai marina berkisar 2.7 Ton dengan massa sampah 320kg/m3, dengan volume 8,4375 m3. Valume tempat penampung sampah menjadi dasar penetapan ukuran bak penampung sampah dengan lebar 3.5m, tinngi 1.2 m, dan panjang 2 m. Trash Skimmer Boat ini didesain dengan lambung catamaran yang simetris streamlines dan menggunakan conveyor belt sebagai pengangkut sampah. Proses awal perancangan kapal yaitu menentukan ukuran utama menggunakan acuan lebar bak penampung sampah sama dengan lebar kapal dan untuk mencari ukuran utama lainnya menggunkan rumus perbandinggan multihulship, insel&molland 1992 didapatkan ukuran utama sebagai berikut LWL 7.191 m, LOA 7.5 m, LPP7.05, B 3.5 m, H 1.5 m, T 1.3 m, Cb 0.4, kecepetan 8 Knot, menentukan nilai hambatan kapal yaitu 4,8 N, untuk mesin penggerak kapal berdasarkan BHP didapatkan hasil 44,6074 HP, dibuat pemodelan lambung, rencana garis dan rencana umum menggunakan software khusus. Setelah mendapatkan desain kapal, rencana garis, dan rencana umum kemudian dilakukan analisa stabilitas yang sudah sesuai dengan IMO dan IS Code, analisa hidrostatis dan hasil membuat estimasi biaya pembangunan kapal sebesar Rp. 315.335.662.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

naval

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Jurnal Jurusan Teknik Perkapalan yang berisi artikel karya ilmiah mahasiswa program Sarjana Teknik Perkapalan universitas ...