Kreatif : Jurnal Karya Tulis, Rupa, Eksperimental dan Inovatif
Vol. 5 No. 2 (2023): KREATIF : Jurnal Karya Tulis, Rupa, Eksperimental dan Inovatif

VISUAL MASKOT IDENTITAS MASYARAKAT TRADISIONAL JAWA BARAT PADA KEMASAN LAPIS BOGOR SANGKURIANG

Triyadi, Agus (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2024

Abstract

Lapis Bogor Sangkuriang merupakan salah satu produk kuliner khas kota Bogor yang terkenal. Nama Sangkuriang sendiri merupakan kisah legenda yang cukup tersohor di Jawa Barat. Bolu Lapis Bogor Sangkuriang menggunakan nama Sangkuriang sebagai merk dagangnya dan maskot karakter visual masyarakat khas Jawa Barat yang berupa visualisasi seorang pemuda sunda yang menggunakan baju tradisionalnya berupa baju khas kebudayaan sunda yang memakai sarung di slempangkan pada bahu dan ikat kepala pangsi di kepala pada kemasan bolu lapisnya. Lapis Bolu Sangkuriang membutuhkan maskot identitas kemasan yang mewakili identitas produk sebagai kearifan lokal, kekhasan karakter budaya dan sumber daya alam dari kota Bogor sebagai salah satu daerah penghasil umbi umbian talas bogor yang terlihat dari talas yang di bawa oleh maskot pemuda sunda tersebut. Desain kemasan berperan penting dalam pemasaran suatu produk. Kemasan dan maskotnya berperan penting dalam visual yang mudah diingat oleh para pembeli bolu lapis. Rekonstruksi image tersebut menjadi identitas yang berperan pula dalam pemasaran suatu produk terutama meningkatkan penjualan dan sebagai media promosi yang baik juga, sehingga konsep oleh oleh khas tradisional kota Bogor bisa lebih dikenal, disukai dan dinikmati oleh semua kalangan masyarakat, terutama masyarakat Jawa Barat. Dengan begitu maka Lapis Bogor Sangkuriang bisa lebih di kenal masyarakat terutama pembeli dalam pemasarannya melalui visual maskot identitas masyarakat tradisional Jawa Barat pada kemasan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

files

Publisher

Subject

Description

KREATIF : Jurnal Karya Tulis, Rupa, Eksperimental dan Inovatif merupakan Jurnal yang diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) Sekolah Tinggi Teknologi Bandung. Jurnal Sistemik terbit dalam jangka waktu satu tahun sebanyak dua kali yaitu pada bulan Juni dan Desember. Cakupan ...