Teknobuga : Jurnal Teknologi Busana dan Boga
Vol 1, No 2 (2014)

UPAYA PENINGKATAN KETERAMPILAN PEMBUATAN SANDWICH DENGAN TEKNIK FUSION MELALUI MODEL PEMBELAJARAN QUANTUM TEACHING PADA SISWA KELAS XI JB2 SEMESTER GENAP PROGRAM KEAHLIAN TATA BOGA SMK NEGERI 3 PATI TAHUN PELAJARAN 2011-2012

Suwanti, Sri ( SMK Negeri 3 Pati)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2016

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) penggunaan model pembelajaran Quantum Teaching dapat meningkatkan keterampilan siswa dalam pembuatan Sandwich dengan teknik fusion, dan (2) pelaksanaan model pembelajaran Quantum Teaching dapat meningkatkan keterampilan siswa dalam pembuatan Sandwich dengan teknik fusion. Pelaksanaan tindakan meliputi empat alur: (1) perencanaan tindakan; (2) pelaksanaan tindakan; (3) observasi; dan (4) refleksi. Subyek penelitian adalah siswa kelas XI JB 2 di SMK Negeri 3 Pati berjumlah 33 siswa. Teknik pengumpulan data diperoleh dari observasi pendahuluan, dokumentasi dan catatan lapangan, kemudian hasilnya dianalisis dengan Kriteria Ketuntasan Minimal. Hasil penelitian siklus I tingkat keterampilan siswa termasuk kategori cukup terampil, siklus II meningkat menjadi terampil dan siklus III meningkat menjadi sangat terampil. Kesimpulannya penggunaan model pembelajaran Quantum Teaching dapat meningkatkan keterampilan siswa dalam pembuatan Sandwich dengan teknik fusion.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

teknobuga

Publisher

Subject

Engineering

Description

Teknobuga : Jurnal Teknologi Busana dan Boga publishes original research articles on the recent issues related to fashion, food, beauty studies, home economics studies, hotel and tourism management, and vocational ...