Jurnal Ilmiah Penelitian Kebidanan dan Kesehatan Reproduksi
Vol. 7 No. 2 (2024): Jurnal Ilmiah Penelitian Kebidanan Dan Kesehatan Reproduksi Vol 7 Jilid 2 Agust

HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN SIKAP IBU TERHADAP PEMBERIAN ASUHAN KOMPLEMENTER PIJAT BAYI USIA 0 – 12 BULAN DI PMB Ny. L DI KAB. BOGOR

Jamilah, Lala (Unknown)
Khairunnisa, Sarah Athirah (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Aug 2024

Abstract

Pengetahuan adalah suatu hasil dari rasa keingintahuan melalui proses sensoris dan panca indra manusia terhadap objek yakni penglihatan, pendengaran, penciuman, rasa dan perabaan yang berkaitan dengan sehat, sakit ataupun kesehatan. Dalam hal ini pengetahuan ibu sebagai hal dasar yang harus dimiliki sebelum melakukan pijat bayi, sebagai upaya untuk menghindari adanya kesalahan dalam melakukan pemijatan, dan supaya ibu mengetahui apa saja yang boleh atau tidak boleh dilakukan saat pemijatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu dengan sikap ibu terhadap pemberian asuhan kebidanan komplementer pijat bayi usia 0 – 12 bulan Di PMB Ny. L di kab. Bogor Tahun 2024. Penelitian ini menggunakan jenis analitik dimana peneliti mengukur data variabel independen dan dependen. Jumlah sampel penelitian sebanyak 30 orang responden. Dengan analisa data menggunakan uji univariat dan bivariat. Pada hasil penelitian dapat ditarik garis kesimpulan dengan memberikan deskripsi singkat variabel, frekuensi, presentase, dan sampel. Dengan uji tersebut maka akan didapatkan karakteristik suatu variabel yang dapat berpengaruh terhadap hubungan pengetahuan ibu dengan sikap ibu terhadap pemberian asuhan kebidanan komplementer pijat bayi usi 0 – 12 bulan di PMB Ny. L di kab. Bogor Tahun 2024. Dengan hasil (p-value) 0,000, dan kesimpulan penelitian ini yaitu adanya hubungan antara pengetahuan ibu dengan karakteristik suatu variabel.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JIPKR

Publisher

Subject

Health Professions Public Health

Description

JURNAL ILMIAH PENELITIAN KEBIDANAN DAN KESEHATAN REPRODUKSI ini adalah untuk mempublikasikan berbagai konsep pemikiran,gagasan, hasil riset, dan naskah ilmiah dari peneliti,akademisi maupun praktisi berupa hasil penelitian yang telah dilakukan di Bidang kebidanan dan kesehatan reproduksi khususnya ...