Dalam industri perhotelan, layanan makanan dan minuman memiliki peran sentral dalam membentuk pengalaman tamu yang memuaskan. Oleh karena itu, manajemen talenta yang efektif dalam sektor ini menjadi krusial untuk mencapai kinerja yang unggul. Penelitian ini memiliki fokus pada analisis manajemen talenta dalam konteks peningkatan kinerja staf food and beverage di Best Western Papilio Hotel Surabaya. Penerapan manajemen talenta dalam industri perhotelan melibatkan serangkaian Manajemen kinerja, analisis kebutuhan dan pengembangan pembelajaran, implementasi kebutuhan dan pembelajaran, dan review talent. Dalam konteks studi kasus ini, Best Western Papilio Hotel Surabaya dipilih sebagai objek penelitian. Metodologi yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, di mana data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan manajemen hotel, staf food and baverage, dan observasi langsung terhadap operasional food and baverage.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendekatan yang terstruktur dan komprehensif manajemen talenta di hotel ini memiliki dampak yang positif terhadap peningkatan kinerja staf food and baverage. Implementasi manajemen talenta semuanya berkontribusi pada peningkatan motivasi dan kinerja staf, yang pada gilirannya mempengaruhi kualitas layanan.Â
Copyrights © 2022