Penelitian ini menambahkan wawasan lebih lanjut mengenai definisi analisis strategi pemasaran, termasuk penggunaan teknik bauran pemasaran untuk mengintegrasikan analisis IFE, EFE, IE, SWOT, dan QSPM. Agar pelanggan tidak kecewa dan memilih beralih ke pedagang lain, website Industri Batik Giriloyo harus terus memberikan kualitas barang dan layanan terbaik untuk mempertahankan dan meningkatkan loyalitas, kepercayaan, dan kepuasan konsumen yang sudah ada. Selain itu, Industri Pondok Batik Giriloyo perlu memperbaiki struktur manajemennya untuk menciptakan lingkungan bisnis yang positif bagi perkembangan dan pertumbuhan. Pada dasarnya, pemasaran memerlukan kemampuan yang cukup dominan serta pengetahuan pemasaran untuk membuat konsumen tertarik dengan budaya Indonesia. Oleh karena itu, sangat diperlukan adanya strategi pemasaran saat menjual batik tradisional. Pemasaran produk batik tersebut juga dipelajari melalui: 1. Media sosial Instagram, 2. Kelompok jual beli produk batik tradisional Indonesia, 3. Event batik nasional di setiap daerah. Penelitian ini bertujuan untuk memasarkan berbagai produk batik, mendapatkan pengakuan atas karya, serta melakukan inovasi terhadap ragam karya sehingga menghasilkan produk yang unik.
Copyrights © 2024