Jurnal Elektro
Vol 11 No 1 (2023): Jurnal Elektro

RANCANG BANGUN SISTEM KENDALI KECEPATAN MOTOR FAN 3 FASA DENGAN PANEL KONTROL VARIABLE SPEED DRIVE (VSD) PADA SISTEM HVAC

Naibaho, Nurhabibah (Unknown)
Muslikun (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2024

Abstract

Sehubungan dengan pentingnya penggunaan motor fan di dalam berbagai aplikasi industri, seperti sistem ventilasi dan sistem tata udara. Motor Fan AC 3 Fasa merupakan salah satu komponen yang paling sering dipergunakan pada sistem HVAC karena memiliki keandalan dan efisiensi yang tinggi dalam penggunaan daya listrik. Akan tetapi di dalam pengoperasiannya, motor fan AC 3 fasa memerlukan pengendalian kecepatan yang sesuai dengan kebutuhan sistem. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah sistem pengendalian kecepatan motor fan yang tepat dan efektif. Variable Speed Drive (VSD) merupakan salah satu solusi yang efektif untuk mengontrol kecepatan motor fan AC 3 fasa. Variable Speed Drive (VSD) mampu mengontrol kecepatan motor dengan mengatur frekuensi diberikan ke motor. Dalam skripsi ini, akan dirancang dan dibangun sebuah panel kontrol Variable Speed Drive (VSD) untuk mengendalikan kecepatan motor fan AC 3 fasa. Hasil pengujian yang di lakukan setelah menggunakan panel kontrol VSD dengan melakukan pengaturan potensiometer 6 kondisi yaitu pada saat frekuensi di atur pada 50 Hz, 45 Hz, 40 Hz, 35 Hz, 30 Hz, 25 Hz, putaran yang dihasilkan adalah 1449,5 RPM, 1347 RPM, 1206 RPM, 1059.2 RPM, 911.8 RPM, 764.4 RPM dan suara yang ditimbulkan sebesar 79.7 dB, 76.0 dB, 72.2 dB, 71.0 dB, 69.9 dB, 67.7 dB. Dengan menggunakan panel kontrol VSD ini, putaran motor 3 fasa dapat diatur dan disesuaikan dengan kebutuhan sistem, sehingga nantinya akan berdampak pada penurunan tingkat kebisingan suara dan dapat meningkatkan kenyamanan pengguna

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jie

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Tujuan jurnal ini adalah untuk mempublikasikan dan menyebarluaskan artikel penelitian dan review artikel orisinal yang berkualitas tinggi pada bidang Teknik Elektro diantaranya : 1. Ketenaga Listrikan 2. Telekomunikasi 3. Mekatronika & Elektronika Terapan 4. Energi Terbarukan 5. Komputer ...