Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pola perkembangan bisnis UMKM di Kota Binjai menggunakan metode clustering dengan algoritma k-means. Dinas Koperasi dan UMKM Kota Binjai berperan penting dalam mendata dan meningkatkan pendapatan usaha masyarakat melalui fasilitasi permodalan, pelatihan, dan pembinaan. Mengingat banyaknya UMKM di Kota Binjai, diperlukan solusi efektif untuk mengelola dan menganalisis data perkembangan bisnis tersebut. Data UMKM yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari variabel jenis usaha, tipe penjualan, dan pola perkembangan. Hasil clustering menunjukkan tiga kelompok utama: bisnis fashion dengan pola perkembangan sudah berkembang, bisnis kuliner dengan pola perkembangan sangat berkembang, dan bisnis kuliner dengan pola perkembangan kurang berkembang. Temuan ini memberikan wawasan penting bagi UMKM dan Dinas Koperasi dalam mengoptimalkan strategi promosi serta pemasaran yang efektif dan efisien. Penelitian ini diharapkan dapat membantu meningkatkan pertumbuhan dan perubahan bisnis UMKM di Kota Binjai.
Copyrights © 2024