ULIN: Jurnal Hutan Tropis
Vol 8, No 2 (2024)

Pengaruh pemberian kompos batang pisang terhadap pertumbuhan semai pulai (Alstonia scholaris)

Ardho, Ardho Ardiansyah (Unknown)
Mardhiansyah, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jun 2024

Abstract

Alstonia scholaris merupakan tanaman asli Indonesia dan mampu tumbuh dengan cepat (fast growing species). Tanaman ini dapat digunakan sebagai tanaman alternatif untuk upaya revegetasi lahan kritis. Dalam penanamannya, pemberian pupuk berguna untuk membantu kesuburan tanaman dan membantu meningkatkan kadar unsur hara serta memacu pertumbuhan bibit. Pupuk organik dapat diperoleh dengan cara mengolah limbah yang berasal dari tanaman. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian kompos batang pisang terhadap peningkatan pertumbuhan A. scholaris, serta dosis kompos batang pisang yang paling baik untuk meningkatkan pertumbuhan A. scholaris. Penelitian ini menggunakan 4 perlakuan dan 5 kali pengulangan sehingga diperoleh 20 unit percobaan. Penerapan komposisi media tanam batang pisang terhadap pertumbuhan bibit pada penelitian ini dapat dilihat sebagai berikut: K1 = tanpa kompos batang pisang (kontrol), K2 = 10% kompos batang pisang + 90% tanah, K3 = 20% kompos batang pisang + 80% tanah dan K4 = 30% kompos batang pisang + 70% tanah. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan SPSS versi 22.0. Komposisi media tanam mampu meningkatkan pertumbuhan A. scholaris. Komposisi kompos batang pisang 20% + tanah 80%  terbaik untuk meningkatkan pertumbuhan bibit dengan hasil persen hidup 100%, pertambahan tinggi 19,18 cm, pertambahan diameter 2,08 mm, berat kering tanaman 11,40 gram dan rasio tajuk akar 5,71.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

UJHT

Publisher

Subject

Environmental Science

Description

ULIN: Jurnal Hutan Tropis published by Forestry Faculty of Mulawarman University, which is published twice a year in March and September with p-issn 2599-1205 and e-issn 2599-1183. It contains articles of research or study of literature in the field of Forest Management, Forest Conservation, ...