Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara daya tarik wisata dan ketersediaan fasilitas publik terhadap minat beli ulang di kawasan Wisata Kuliner Pasar Lama Tangerang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Jumlah populasi tidak diketahui (populasi infinit) dan sampel berjumlah 130 responden dengan teknik sampling yaitu non-probability sampling dan metode purposive sampling. Berdasarkan hasil uji T diketahui bahwa terdapat pengaruh antara daya tarik wisata terhadap minat beli ulang di Kawasan Wisata Kuliner Pasar Lama Tangerang, namun variabel fasilitas publik tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap minat beli ulang di kawasan tersebut. Kesimpulan bahwa secara bersama-sama terdapat pengaruh yang signifikan antara daya tarik wisata dan fasilitas publik terhadap minat beli ulang di Kawasan Wisata Kuliner Pasar Lama Tangerang. Dengan begitu, pengelola Wisata Kuliner Pasar Lama Tangerang diharapkan dapat terus meningkatkan daya tarik wisata serta ketersediaan fasilitas publik untuk mempengaruhi minat beli ulang masyarakat pada kawasan tersebut. Kata Kunci: Daya Tarik Wisata, Fasilitas Publik, Minat Beli Ulang, Pasar Lama Tangerang, Wisata Kuliner.
Copyrights © 2024