Jurnal Simetris
Vol 14, No 2 (2023): JURNAL SIMETRIS VOLUME 14 NO 2 TAHUN 2023

Optimasi Analisis Kesuburan Tanah dengan Pendekatan Soft Voting Ensemble

Budiman, Fikri (Unknown)
Awaludin, Yoga Mahendra (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini mengusulkan Optimasi Algoritma Decison Tree, K-Nearest Neighbor dan Support Vector Machine menggunakan Metode Soft Voting dalam konteks kesuburan tanah pertanian. Hal ini didasari karena untuk klasifikasi kesuburan tanah masih dilakukan secara manual dan hal itu memungkinkan adanya suatu kesalahan dalam proses klasifikasi. Studi ini sangat relevan karena kesuburan tanah merupakan aspek kunci dalam pertanian yang dapat mempengaruhi hasil panen dan kualitas produk. Metode penelitian ini melibatkan pengumpulan data unsur hara dari Dinas Pertanian Kabupaten Grobogan dan analisis sistematis dengan Algoritma Decision Tree, K-Nearest Neighbor dan SVM kemudian diterapkan Metode Optimasi Soft Voting untuk meningkatkan akurasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa Metode Optimasi Soft Voting mampu mengatasi masalah kesuburan tanah dengan meningkatkan akurasi klasifikasi. Nilai akurasi dari Algoritma Decision Tree sebesar 88,7%, nilai akurasi K-Nearest Neighbor sebesar 86,7, nilai akurasi SVM sebesar 90,1%,  dan akurasi penggabungan algoritma dengan Optimasi Soft Voting sebesar 90,4. Penelitian ini  penting dalam bidang pertanian karena membantu petani dan ahli pertanian dalam mengambil keputusan mengenai klasifikasi kesuburan tanah. Dengan meningkatkan pemahaman penggunaan teknologi melalui optimalisasi algoritma,  diharapkan  produktivitas pertanian dan ketahanan pangan meningkat.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

simet

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Simetris terbit dua kali dalam satu tahun, yaitu untuk periode April dan periode November. Naskah yang diajukan adalah karya ilmiah orisinal penulis dalam bidang teknik elektro, teknik mesin atau ilmu komputer, yang belum pernah diterbitkan dan tidak sedang diajukan untuk diterbitan di ...