Idea Pengabdian Masyarakat
Vol. 4 No. 02 (2024): May

Inovasi Olahan Agar-agar Daun Sirih untuk Mengatasi Keputihan Pada Wanita

Deraya, Reanita Anggis (Unknown)
Nuraeni, Mila (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 May 2024

Abstract

Fokus kegiatan ini untuk melahirkan inovasi baru makanan sehat sebagai upaya mengatasi keputihan pada wanita. Untuk mencapai tujuan tersebut, diadakan pendekatan berbasis masyarakat secara partisipatif melalui tahap-tahap perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi proyek/program. Di Kelurahan Krapyak, terdapat tujuh orang remaja putri mulai dari tingkat awal hingga akhir sekolah yang terlibat secara aktif berpartisipasi. Mereka diikutsertakan dalam kegiatan perencanaan, pelaksanaan, hingga evaluasi untuk mencapai tujuan bersama. Sekitar 85% peserta memahami sosialisasi pembuatan agar – agar daun sirih. Partisipasi tujuh orang remaja putri tersebut mengindikasikan tanggapan yang positif, dimana mereka memahami dengan baik pelatihan yang diberikan. Hal ini menunjukkan bahwa produk yang dihasilkan diharapkan akan memiliki kelebihan atau manfaat, yaitu mampu mengatasi masalah keputihan pada wanita dan dapat mengurangi gejala keputihan tersebut. Hasil dari olahan agar-agar ini yaitu menggunakan perasan atau ekstrak daun sirih, yang memiliki berbagai kandungan nutrisi. Daun sirih ini kaya akan banyak vitamin diantaranya vitamin A, B1, B2, iodin, sodium, asam nikotinat, flavonoid yang mampu mencegah infeksi karena bakteri.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ipm

Publisher

Subject

Dentistry Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Idea Pengabdian Masyarakat (IPM) Merupakan Jurnal Pengabdian Masyarakat yang dikelola oleh PT.Mantaya Idea Batara. Jurnal ini Menerima Manuskrip yang Berfokus pada Bidang Kesehatan, Pendidikan, Teknologi tepat Guna, Sosial Ekonomi, Hukum dan Ilmu Lainya yang berhubungan dengan Masyarakat. Jurnal ini ...