Bisnis Net : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Vol 7, No 1: JUNI 2024

LEVERAGE, RASIO AKTIVITAS SERTA PERTUMBUHAN PERUSAHAAN YANG BERDAMPAK PADA KINERJA KEUANGAN

Mayliana, Icha (Unknown)
Damayanti, Damayanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jun 2024

Abstract

Guna dari riset ini yaitu untuk menunjukkan bagaimana kinerja keuangan perusahaan dalam industri properti dan real estate yang tergabung di Bursa Efek Indonesia dipengaruhi oleh leverage, rasio aktivitas, dan pertumbuhan. Riset ini memiliki variabel dependen kinerja keuangan, serta variabel independen: leverage, rasio aktivitas, dan pertumbuhan perusahaan. Populasi yang terdapat pada riset ini sebanyak 31 perusahaan yang tergabung di BEI selama tahun 2018–2022, yang dapat ditemukan di www.idx.com. Riset ini menggunakan metode dokumentasi sebagai teknik pengumpulan data. Pengambilan sampel data dalam riset ini menggunakan kriteria khusus atau sering disebut purposive sampling. Sampel penelitian terdiri dari 22 perusahaan dan 110 observasi. Teknik analisa data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa leverage berdampak negatif yang signifikan pada kinerja keuangan, rasio aktivitas berdampak positif yang signifikan, dan pertumbuhan penjualan berdampak positif yang tidak signifikan. Hasil uji determinasi penelitian menunjukkan nilai R2 yang disesuaikan sebesar 49,6%. Faktor lain yang tidak tergabung dalam model penelitian menyumbang 50,4% tambahan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

bisnet

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Bisnisnet adalah Jurnal Ekonomi dan Bisnis yang ditertbitkan dan dikelola oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Dharmawangsa (FEB UNDHAR). Jurnal ini diharapakan dapat menjadi alat informasi dan sosialisasi mengenai hasil-hasil penelitian yang mempunyai relevansi dengan : Manajemen Pemasaran ...