Jurnal Informatika Polinema (JIP)
Vol. 10 No. 4 (2024): Vol. 10 No. 4 (2024)

Implementasi Impementasi Data Mining Dalam Pengelolaan Stok Obat Menggunakan Metode K-Means Clustering dan Asossociation Rules Apriori: Analisis Pola Pembelian dan Hubungan Antar Obat dalam Pengelolaan Stok menggunakan K-Means Clustering dan Association Rules Apriori

Alinafiah, Andika Muhammad (Unknown)
Octariadi, Barry Ceasar (Unknown)
Sucipto, Sucipto (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2024

Abstract

Pengelolaan stok obat menjadi salah satu aspek penting dalam penjualan yang memerlukan strategi efektif untuk memastikan ketersediaan obat yang memadai. Permasalahan penelitian ini adalah pengelolaan yang kurang efektif sehingga akan beresiko mengalami kelebihan dan kekurangan stok. Maka perlu adanya sistem yang dapat mengalami kelebihan dan kekurangan stok. Maka perlu adanya sistem yang dapat menghasilkan pola obat dimana akan menampilkan data obat apa saja yang sering dibeli, biasa dibeli, dan jarang dibeli menggunakan K-Means Clustering. Serta hubungan antar obat yang dibeli secara bersamaan menggunakan Association Rules Apriori. Dengan menggunakan K-Means Clustering, penelitian ini menghasilkan 3 cluster yaitu cluster 1 memiliki 231 data kelompok jarang dibeli, cluster 0 memiliki 56 data kelompok sering dibeli, dan cluster 2 memiliki 41 data kelompok biasa dibeli dan Association Rules Apriori menghasilkan obat yang sering dibeli secara bersamaan yaitu jika membeli obat METOCLOPRAMID 10 MG maka akan membeli METRONIDAZOLE 500 MG dengan support 17% dan confidence 62%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jip

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering Library & Information Science

Description

The focus and scope of articles published in JIP (Journal of Informatics Polinema) encompasses the game technology, information system, computer network, computing, which covers the following scope: Game Technology Artificial Intelligence Intelligent System Machine Learning Image Processing Computer ...