Jurnal Produksi Tanaman
Vol. 12 No. 05 (2024): Mei

Pengaruh Pemberian Ekstrak Tauge Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Microgreen Selada (Lactuca sativa L.) pada Media Tanam Berbeda

Rahmadea, Aurellia (Unknown)
Yulianah, Izmi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 May 2024

Abstract

Selada (Lactuca sativa L.) merupakan jenis tanaman sayuran yang banyak dikonsumsi karena kandungan gizi tinggi. Microgreen merupakan salah satu teknik budidaya untuk menghasilkan tanaman muda dengan kandungan nutrisi lebih tinggi. Input nutrisi dan media taman yang tepat diperlukan untuk menunjang pertumbuhan dan hasil microgreen. Salah satu bahan organik yang dapat digunakan yaitu dengan ekstrak tauge. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui interaksi antara media tanam dan pemberian ekstrak tauge terhadaap pertumbuhan dan hasil microgreen selada. Penelitian dilaksanakan pada bulan Juni hingga Juli 2023 di greenhouse lahan percobaan Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya, yang terletak di Kelurahan Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Penelitian disusun dengan Rancangan Acak Lengkap (RALF) Faktorial yang terdiri dari dua faktor yakni, media tanam dan pemberian ekstrak tauge yang terdiri dari 3 taraf. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media tanam rockwool dan cocopeat dengan ekstrak tauge 30% dan 50% memberikan hasil tinggi tanaman yang tidak berbeda nyata, hasil daya kecambah terbaik terdapat pada perlakuan media tanam rockwool dan arang sekam dengan ekstrak tauge 50%, berat segar terbaik pada perlakuan media tanam arang sekam + ekstrak tauge 50% dan berbeda nyata dengan perlakuan media tanam rockwool + ekstrak tauge 50% dan cocopeat + kontrol.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Produksi Tanaman adalah Jurnal Pertanian yang diterbitkan oleh Jurusan Budidaya Pertanian, Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya berisi hasil penelitian yang disusun oleh mahasiswa setelah menyelesaikan tugas akhir berupa ...