Penelitian ini mengkaji tentang variabel persepsi, penghargaan finansial dan pengakuan professional terhadap minat mahasiswa berkarir di bidang perpajakan pada mahasiswa semester empat, enam dan delapan program studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga Surabaya. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan secara online dengan menyebarkan kuisioner sejumlah 260 responden. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Alat untuk menganalisis menggunakan SPSS versi 25 dengan beberapa tahapan sebagai berikut : uji validitas, uji reabilitas, uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda dan uji hipotesis. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa, (1) Persepsi berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa berkarir di bidang perpajakan. (2) Penghargaan Finansial berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa berkarir di bidang perpajakan. (3) Pengakuan Profesional berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa berkarir di bidang perpajakan. (4) Persepsi, Pengahargaan Finansial dan Pengakuan Profesional secara simultan berpengaruh terhadap minat mahasiswa berkarir di bidang perpajakan.
Copyrights © 2024