JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika)
Vol. 7 No. 6 (2023): JATI Vol. 7 No. 6

ANALISIS LOGGING DAN AUDITING AKSES DATABASE SQL MELALUI KONEKSI REMOTE AKSES MENGGUNAKAN ANYDESK

Joshua, Ivan (Unknown)
W. Chandra, Dian (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2024

Abstract

Semakin banyak organisasi atau perusahaan mengadopsi praktik kerja jarak jauh dan mengandalkan koneksi remote untuk mengakses basis data SQL yang mengandung informasi penting mereka. Ini memunculkan kebutuhan untuk mengamankan, memantau, dan mengaudit aktivitas akses database yang dilakukan melalui koneksi remote. Keamanan, integritas, dan kepatuhan data menjadi prioritas utama dalam menghadapi tantangan ini untuk menjaga kesuksesan bisnis di era digital yang terus berkembang. Permasalahannya dalam pertanyaan penelitian adalah bagaimana cara memastikan bahwa data yang diinputkan ke database SQL melalui koneksi remote menggunakan anydesk sudah benar dan tidak mengalami redudansi data atau manipulasi yang tidak sah?. Penelitian ini menggunakan metode NDLC (Network Development Life Cycle) yang merupakan teknik analisis terstruktur yang digunakan untuk merencanakan dan mengelola proses pengembangan sistem. Hasil penelitian mendapatkan 2 bagian log yang tercatat yaitu bagian login dan bagian database atau transaction log.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jati

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Adalah jurnal mahasiswa yang diterbitkan oleh Teknik Informatika Institut Teknologi Nasional Malang, sebagai media publikasi hasil Skripsi Mahasiswa Teknik Informatika ke khalayak luas, diterbitkan secara berkala 6 kali setahun pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober, ...