Bisnis coffeeshop merupakan salah satu sektor yang memiliki potensi keuntungan yang cukup besar. Namun, ada kalanya tidak semua kedai kopi bisa beroperasi dengan lancar. Mulai dari kurangnya minat pelanggan untuk datang memesan ke tempat dan nota penjualan yang hilang sehingga menyebabkan terhambatnya proses pemesanan dan pembukuan. Penelitian ini berfokus pada Cafe Fahrenheit 194, karena kafe ini mengalami permasalahan di atas. Oleh karena itu diperlukan suatu sistem untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi oleh para pelaku usaha kedai kopi saat ini. Salah satu solusinya adalah dengan mengembangkan aplikasi berbasis web dengan menggunakan metode SDLC (Software Development Life Cycle) dengan mode waterfall yang dapat memudahkan proses pemesanan bagi pelanggan dan membantu Cafe Fahrenheit 194 dalam memberikan pelayanan terbaik. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem ini mampu meningkatkan pelayanan pada café fahrenheit 194.
Copyrights © 2024