Saat ini berbagai teknologi telah banyak membantu dalam kehidupan sehari-hari, termasuk di bidang bisnis dan penjualan. Salah satu teknologi yang berperan penting adalah aplikasi Point of Sales (PoS). Toko Besi Maju Jaya merupakan toko yang menjual alat dan bahan bangunan, toko ini masih menggunakan catatan manual untuk mengelola data pemasukan, pengeluaran, penjualan produk dan nota penjualan. Metode tradisional ini menimbulkan tantangan seperti waktu yang lama, akurasi rendah, serta risiko kehilangan atau kerusakan catatan. Oleh karena itu, Toko Besi Maju Jaya membutuhkan aplikasi PoS untuk mengoptimalkan kegiatan penjualan. Teknologi PoS diharapkan dapat meningkatkan efisiensi, akurasi, dan keamanan data, serta mempercepat pelayanan konsumen. Penelitian ini bertujuan mengatasi masalah di Toko Besi Maju Jaya dengan mengembangkan aplikasi PoS berbasis website menggunakan metode Rational Unified Process (RUP). Aplikasi ini dibangun dengan framework Laravel, database MySQL, dan bahasa pemrograman PHP. Hasil penelitian ini yaitu aplikasi Point of Sales berbasis Website yang telah diuji dengan metode User Acceptence Testing (UAT). Hasil pengujian menunjukkan tingkat kesesuaian sebesar 89,58%. Dari hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini telah memenuhi kebutuhan Toko Besi Maju Jaya dan diharapkan aplikasi ini dapat meningkatkan efisiensi, akurasi, keamanan data, serta mempercepat pelayanan.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024