INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science
Vol 7 No 4 (2024): INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science

Sistem Rekomendasi Pemilihan Paket Rakitan Komputer Menggunakan Metode Knowledge Base Di Cv Innovision

Saputra, Rizal Dwi (Unknown)
Sumarlinda, Sri (Unknown)
Sopingi, Sopingi (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2024

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi karena CV Innovision memiliki masalah dalam memberikan rekomendasi produk paket rakitan komputer yang sesuai kebutuhan pelanggan. Maka peneliti melakukan observasi serta wawancara kepada pemilik CV Innovision untuk mengetahui cara yang paling tepat dalam menyelesaikan masalah tersebut. Sistem rekomendasi yang digunakan peneliti adalah metode Knowledge Base Filtering tujuan metode ini untuk membantu pelanggan mendapatkan paket rakitan komputer yang dibutuhkan. Atribut yang digunakan untuk memfilter produk antara lain ; spare part , harga , dan instalasi software. Produk rakitan komputer yang digunakan sebagai objek penelitian sejumlah 30 produk, dari produk tersebut terdapat spefikasi yang beragam seperti processor, RAM, motherboard, harddisk, dan case. Hal ini juga yang mempengaruhi minat pelanggan untuk memilih serta membeli produk rakitan komputer. Kata Kunci : Komputer, Sistem Rekomendasi, Kebutuhan

Copyrights © 2024