Pengabdian kepada masyarakat ini berupa pembuatan laporan keuangan pada Puskesmas Ampelgading Malang adalah sebuah inisiatif untuk meningkatkan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan di lembaga kesehatan masyarakat. Melalui kegiatan ini, dilakukan pemahaman mendalam terhadap struktur dan proses pengelolaan keuangan Puskesmas Ampelgading Malang, serta penerapan standar akuntansi yang relevan. Metodologi yang digunakan meliputi survei, analisis dokumentasi, serta pelatihan bagi staf terkait. Hasilnya, tercipta laporan keuangan yang lebih terstruktur, akurat, dan mudah dipahami oleh pemangku kepentingan, termasuk masyarakat setempat. Diharapkan, kegiatan ini dapat memberikan kontribusi positif dalam peningkatan efisiensi dan efektivitas pengelolaan keuangan Puskesmas, serta memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap layanan kesehatan yang disediakan. Kata kunci: Laporan Keuangan, Transparansi, Akuntabilitas
Copyrights © 2024