PENG: Jurnal Ekonomi dan Manajemen
Vol. 1 No. 2 (2024): Juli: Accounting economics and other economic issues

Pengaruh Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Badan Kepegawaian Dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Karawang

Feby Ayu Nurfita (Unknown)
Enjang Suherman (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jul 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai di Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Karawang. Lingkungan kerja dianggap memiliki peran penting dalam menciptakan kinerja pegawai yang efisien dan produktif. Kondisi lingkungan kerja yang tidak baik dapat mengakibatkan penurunan kinerja pegawai, yang berdampak pada efektivitas dan efisiensi dalam bekerja. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan pengumpulan data melalui kuesioner, observasi, dokumentasi, dan studi kepustakaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan kerja, baik fisik maupun non-fisik, memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. Dengan demikian, penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi instansi pemerintah dalam upaya menjaga dan mengembangkan lingkungan kerja yang efektif dan efisien bagi pegawai

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

peng

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Mengusung moto "Sinergi Pengetahuan untuk Kemajuan Ekonomi" adalah jurnal peer-review yang fokus di bidang Ekonomi Murni, Kependidikan Ekonomi, Manajemen, Kewirausahaan, Akuntansi, Ekonomi Islam dan bidang lainnya yang relevan dengan ekonomi yang belum pernah dipublikasikan dalam jurnal ...