Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)
Vol 7 No 5 (2024): Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)

PENGARUH DIGITALISASI, PENEGAKAN HUKUM, DAN SOSIALISASI PAJAK TERHADAP KEPATUHAN PERPAJAKAN PADA UMKM

Mutiara Adnin Yusnindar (Universitas Trisakti)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris dengan pengaruh digitalisasi pajak, penegakan hukum, dan sosialisasi pajak terhadap kepatuhan wajib pajak UMKM. Penelitian ini menggunakan metode pengukuran skala Likert yang dilakukan melalui kuesioner dengan 170 responden dengan target wajib pajak yang memiliki UMKM. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis regeresi berganda. Penelitian ini memberikan hasil yaitu digitalisasi pajak berpengaruh terhadap kepatuhan perpajakan, sanksi pajak berpengaruh terhadap kepatuhan perpajakan, sosialisasi pajak berpengaruh terhadap kepatuhan perpajakan. Kata Kunci: Digitalisasi Pajak, Penegakan Hukum, Sosialisasi Pajak, Kepatuhan Pajak..

Copyrights © 2024