Maksud dari studi ini ialah guna mencari tahu bagaimana pengetahuan akuntansi, tingkat pendidikan, pengalaman usaha, serta skala usaha memengaruhi pemakaian informasi akuntansi oleh pelaku UMKM di kecamatan Rengasdengklok. Studi ini menerapkan metode kuantitatif. Metode slovin digunakan untuk menentukan sampel penelitian, yang terdiri dari 97 responden. Metode penghimpunan data studi ini melibatkan sebaran kuesioner kepada pelaku UMKM secara langsung ataupun melalui internet. Analisis data dilaksanakan dengan menerapkan analisis regresi linear berganda. Temuan dari studi ini yakni , variabel tingkat pendidikan, pengalaman usaha, serta skala usaha berdampak pada pemakaian informasi akuntansi, sementara itu variabel pengetahuan akuntansi tidak berdampak pada penggunaan informasi akuntansi.
Copyrights © 2024