Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh transparansi, akuntabilitas, sistem pengendalian intern pemerintah, dan kompetensi sumber daya manusia terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Laporan keuangan yang berkualitas dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu transparansi, akuntabilitas, sistem pengendalian intern pemerintah, dan kompetensi sumber daya manusia. Pendekatan kuantitatif dengan metode analisis regresi linier berganda dibantu SPSS Versi 29 for Windows dalam mengolah data digunakan dalam penelitian ini. Pengumpulan data diperoleh melalui kuesioner atau angket. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling sehingga diperoleh sebanyak 82 sampel. Hasil penelitian diperoleh bahwa secara simultan transparansi, akuntabilitas, sistem pengendalian intern pemerintah, dan kompetensi sumber daya manusia berpengaruh terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Secara parsial transparansi berpengaruh terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah, akuntabilitas berpengaruh terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Sedangkan secara parsial sistem pengendalian intern pemerintah tidak berpengaruh terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah dan Kompetensi sumber daya manusia tidak berpengaruh terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah.
Copyrights © 2024