Penelitian bertujuan menganalisis pengaruh motivasi kerja, kepuasan kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan PT XYZ di Bogor. Pengambilan sampel dengan metode sensus. Metode analisis menggunakan SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model mampu menjelaskan sekitar 46.9% dari variasi dalam variabel dependen, yang berarti terdapat 53,1% merupakan faktor di luar penelitian. Adapun secara parsial, ada pengaruh positif dan signifikan motivasi kerja, kepuasan kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan PT XYZ di Bogor.
Copyrights © 2024