Software Development Digital Business Intelligence and Computer Engineering
Vol. 3 No. 1 (2024): SESSION (SEPTEMBER)

Analisa Pengaruh Kepuasan Pengguna Terhadap Aplikasi CapCut dengan Metode End User Computing Satisfaction (EUCS)

Devi, Anggita Sari (Unknown)
Muharrom, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2024

Abstract

Dalam perkembangan teknologi dan internet yang semakin cepat memberikan adanya akses ruang publik digital mendorong banyak orang menciptakan beragam macam konten menarik sesuai kebutuhannya. Untuk menunjang produksi konten yang menarik dan berkualitas tinggi dibutuhkan pemanfaatan teknologi seperti aplikasi video editor CapCut. Aplikasi ini hadir sebagai bentuk kemudahan dalam menciptakan sebuah konten yang menarik dilengkapi dengan fitur berbasis AI. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana pengaruh kepuasan pengguna terhadap penggunaan aplikasi CapCut berdasarkan model penelitian end user computing satisfaction (eucs) dengan metode deskriptif kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling diambil berdasarkan kriteria tertentu dengan jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 96 responden. Teknik analisis data adalah regresi linier berganda dan pada uji data statistik menggunakan tools SPSS versi 26. Kesimpulan dari hasil penelitian ini didapatkan bahwa dari variabel content, accuracy, ease of use tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna akhir sedangkan variabel format dan timeliness memiliki pengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna akhir dan pada penelitian ini kelima variabel EUCS memiliki persentase sumbangan pengaruh sebesar 58,3% terhadap kepuasan pengguna akhir aplikasi CapCut.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

session

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Other

Description

SESSION: Software Development, Digital Business Intelligence, and Computer Engineering. Jurnal SESSION adalah salah satu jurnal open-access yang dikelola oleh tim dari Jurusan Teknik Informatika Politeknik Negeri Banyuwangi. Jurnal ini dalam satu tahun terbit 2 kali. Aim and Scope Software ...