Latar Belakang Semakin sempitnya lahan diperkotaan membuat bangunan bertumbuh ke atas termasuk rumah sakit, sekolah dan kampus serta perkantoran. Gedung-gedung yang menjulang tinggi rerata mempunyai kondisi yang tertutup untuk alasan keselamatan dan hanya mengandalkan sirkulasi udara dari Air Conditioner(AC). Hal ini sangat mengkhawatir apalagi dengan hadirnya wabah seperti Covid 19 dan yang saat ini sedang ramai dibicarakan yaitu MPox. Sirkulasi udara yang tidak baik memudahkan penularan wabah terutama yang ditularkan melalui bersin dan batuk atau udara nafas. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap wabah secara umum dan terhadap MPox khususnya melalui pengamatan kualitas sirkulasi udara di ruang belajar mengingat sebagian besar waktu dihabiskan di kelas tersebut. Metode yang dilakukan dengan mengamati sirkulasi udara melalui beberapa hal seperti keberadaan jendela, ventilasi permanen, AC, tirai, pintu dan penerangan. Hasil yang didapatkan ruangan jarang dibuka baik pintu dan jendela, jendela ditutupi tirai tanpa ventilasi permanen serta hanya mengandalkan AC saja, sementara sinar matahari sulit menerobos masuk ke dalam ruangan. Kesimpulan sirkulasi udara di ruang belajar kurang optimal kualitasnya.
Copyrights © 2024