Bank sampah berdiri karena adanya keprihatinan masyarakat akan lingkungan hidup yang semakin lama semakin dipenuhi dengan sampah baik organik maupun anorganik. Sampah yang semakin banyak tentu akan menimbulkan banyak masalah, sehingga memerlukan pengolahan seperti membuat sampah menjadi bahan yang berguna. Tujuan kegiatan ini yaitu untuk mengetahui kegiatan pengelolaan sampah dan manfaat yang diperoleh dari hasil pengelolaan sampah melalui bank sampah di SMP Negeri 02 Kalipare. Kegiatan ini menggunakan metode sosialisasi dan pelatihan. Hasil kegiatan Mahasiswa KSM-T Universitas Islam Malang menawarkan lokasi kepada masyarakat di SMP Negeri 02 Kalipare untuk melakukan operasi pengumpulan sampah melalui program bank sampah. Sampah dikumpulkan menurut jenisnya di lokasi ini. Penimbangan sampah yang telah dipilah dilakukan setelah dipilah. Dalam pelaksanaan aksi pengabdian masyarakat ini akan dilakukan sosialisasi dan edukasi pemanfaatan sampah plastik yang dilanjutkan dengan penyuluhan pembuatan kerajinan tangan dari sampah plastik. Mendaur ulang sampah plastik dengan bantuan siswa sekolah merupakan pendekatan pengelolaan yang efektif. Pelatihan kerajinan sampah plastik diyakini akan meningkatkan pendapatan sekaligus menurunkan jumlah sampah plastik.
Copyrights © 2023