JURNAL HERITAGE


PENGARUH IKLAN YOUTUBE EKA GUSTIWANA VERSI AYO INDONESIA BISA TERHADAP CITRA MEREK SAMPO CLEAR

Pradana Adi Purnama (Universitas Telkom Bandung)
Iis Kurnia Nurhayati (Universitas Telkom Bandung)



Article Info

Publish Date
22 Feb 2020

Abstract

Youtube adalah salah satu media sosial berupa web video sharing yang sering digunakan sebagai media periklanan. PT. Unilever Indonesia adalah sebuah perusahaanyang menggunakan Youtube sebagai media periklanan dan produk yang diiklankan adalah sampo Clear. Perusahaan ini bekerjasama dengan seorang Youtuber Indonesia yang bernama Eka Gustiwana. Iklan yang peneliti gunakan dalam penelitian ini adalah iklan Youtube Eka Gustiwana versi Ayo Indonesia Bisa yang di upload pada 13 April 2018. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh iklan Youtube Eka Gustiwana versi Ayo Indonesia Bisa terhadap citra merek sampo Clear. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi linear sederhana. Dalam penelitian ini data primer diperoleh dengan menyebarkan kuesioner kepada 100 responden yang pernah menonton iklan Youtube Eka Gustiwana versi Ayo Indonesia Bisa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tanggapan responden terhadap variabel iklan Youtube sebesar 74,5% dan 77,32% terhadap variabel citra merek. Dari perhitungan koefisien determinasi didapatkan hasil sebesar 61,8% sebagai pengaruh iklan Youtube terhadap citra merek. Dapat disimpulkan bahwa iklan Youtube Eka Gustiwana versi Ayo Indonesia Bisa memiliki pengaruh yang signifikan terhadap citra merek sampo Clear.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

HERITAGE

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Heritage merupakan publikasi ilmiah enam bulanan yang diterbitkan oleh FISIP Universitas Yudharta Pasuruan. Dan terdiri dari kumpulan penelitian-penelitian ilmu-ilmu sosial dalam perspektif ilmu komunikasi. Naskah yang diterima hanya naskah asli dan belum di publikasikan di media ...