Pandemi Covid-19 telah memicu penerapan pembelajaran daring di Indonesia. Isu mengenai pendidikan dan proses pembelajaran hampir di seluruh dunia saat ini dipengaruhi dengan ditetapkannya status masa pandemi Covid-19 oleh WHO pada tanggal 11 Maret 2020. Semua proses pembelajaran daring mulai diberlakukan secara mendadak dan serentak. Perkembangan saat ini membutuhkan inovasi dan kreativitas dalam proses pembelajaran secara daring. Para pendidik (dosen maupun guru) dituntut untuk menguasai teknologi informasi untuk dapat memberikan pelayanan pendidikan yang lebih berkualitas dan menarik. Microsoft PowerPoint (PPT) merupakan salah satu aplikasi yang dikembangkan oleh Microsoft untuk kepentingan program presentasi, baik untuk presentasi bisnis maupun untuk tujuan pendidikan. Salah satu hal yang dapat digunakan pada Microsoft PowerPoint adalah membuat media pembelajaran yang sifatnya interaktif. Para Guru SD Ignatius Slamet Riyadi yang berlokasi di Kota Semarang termasuk kurang memanfaatkan kelebihan aplikasi tersebut dalam pembuatan media pembelajaran. Berdasarkan pada hal tersebut, maka perlu adanya pengabdian untuk meningkatkan kemampuan bagi para Guru SD Ignatius Slamet Riyadi dalam pembuatan media pembelajaran yang nantinya akan berkembang dengan memberi pelatihan-pelatihan lainnya yang sifatnya lebih kompleks. Pengabdian ini menggunakan metode pelatihan yang terdiri dari beberapa tahap. Hasilnya, para peserta pelatihan mendapatkan pengetahuan dasar secara signifikan terkait media pembelajaran dengan menggunakan Microsoft PowerPoint.    Kata Kunci: Microsoft Power Point; guru Sekolah Dasar
Copyrights © 2022