Katalis Ni-Mo/ Al2O3 telah dikembangkan untuk pembuatan bahan bakar diesel terbarukan dari hidrotreatingminyak kemiri sunan. Preparasi katalis Ni-Mo/g Al2O3 dilakukan dengan metoda ko-impregnasi basah dandikarakterisasi dengan teknik N2-BET, XRD dan SEM. Hidrotreating minyak kemiri sunan dilakukan denganmenggunakan reaktor autoclave berpengaduk semi batch pada kondisi operasi suhu reaksi 350 – 400°C,tekanan hidrogen 30 – 60 bar dan konsentrasi katalis terhadap minyak 1 – 3% berat. Diantara hasil pengujianproses hidrotreating minyak kemiri sunan pada kondisi operasi suhu reaksi 400oC, tekanan hidrogen 60 Bardan konsentrasi katalis terhadap minyak 2% berat memberikan hasil maksimum untuk hidrokarbon rentangminyak diesel sebesar 31,16% berat. Spektrum IR dari produk bahan bakar diesel terbarukan memilikikemiripan dengan minyak solar.Kata Kunci : hidrotreating, katalis, reaktor autoclave, minyak kemiri sunan, bahan bakar
Copyrights © 2016