Studia Ekonomika
Vol. 14 No. 2 (2016): Studia Ekonomika Volume 14 Nomor 2 Juli Tahun 2016

Analisis Perhitungan Nilai Camels Perbankan Di Indonesia Tahun 2006 - 2011

Ruslaini, Ruslaini (Unknown)
Haryanto, Rudi (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jul 2022

Abstract

Deskripsi adalah bagaimana menjelaskan hal atau banyak hal melalui beberapa tahapan. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan bagaimana menghitung nilai CAMELS pada perbankan di Indonesia untuk periode tahun 2006-2011. Untuk mengetahui bagaimana menilai suatu perbankan, maka penulis menggunakan analisis Perhitungan Nilai CAMELS sebagai suatu cara untuk mengukur suatu bank yang pada akhirnya memeringkat suatu bank dengan standar yang berlaku di Indonesia. CAMELS sendiri merupakan suatu standar penilaian terhadap suatu bank dengan menilai faktor-faktor seperti permodalan (Capital), kualitas aset (Asset Quality), Manajemen (Management), Rentabilitas (Earnings), Likuiditas (Liquidity), dan Sensitivitas Risiko Pasar (Sensitivity to Market Risk), yang ditunjukkan dengan Indikator Penilaian pada Rasio CAR, KAP 1, KAP 2, Manajemen Risiko, ROA, BOPO, dan LDR. Hasil Analisis Perhitungan Nilai CAMELS pada Perbankan di Indonesia Tahun 2006-2011 berdasarkan Aspek Permodalan, Kualitas Aset, Manajemen, Rentabilitas, Likuiditas, dan Sensitivitas Risiko Pasar menunjukkan bahwa seluruh perbankan di Indonesia telah memenuhi ketentuan Bank Indonesia. Dari hasil Analisis Perhitungan Nilai CAMELS, penulis menemukan bahwa selama tahun 2006-2011 (selama 6 tahun), bahwa kinerja keuangan seluruh perbankan di Indonesia seperti Bank Persero, Bank Umum Swasta Nasional Devisa, Bank Umum Swasta Nasional Non-Devisa, Bank Pembangunan Daerah, Bank Campuran, dan Bank Asing keseluruhannya berada dalam predikat “Sehat”.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

StudiaEkonomika

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Strategic Management Organizational Behavior Innovation and Technology Management Business Ethics Sustainable Entrepreneurship Small Business ...