AL-MANSYUR
Vol 3 No 1 (2023): FIQIH MUAMALAH DALAM KEHIDUPAN MODERN

KEBIJAKAN PEMERINTAH TERHADAP PENETAPAN HARGA PASAR (TAS’IR) PERSPEKTIF MAQASHID MUAMALAH

Firmansyah, Mohammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Nov 2024

Abstract

Perekonomian Negara yang kokoh akan mampu menjamin kesejahteraan dan kemakmuran rakyat nya. Islam dengan ajarannya yang universal juga sangat memperhatikan betul tentang perekonomian. Salah satu komponen yang menjadi penunjang perekonomian Negara sebagaimana  telah kita ketahui adalah kesehatan pasar, baik pasar barang, pasar uang, maupun pasar tenaga kerja. Dan agar roda perekonomian berjalan dengan baik, adil, tidak ada satupun baik dari konsumen, distributor maupun produsen yang terzalimi dan tetap berada di atas dasar saling ridlo, maka diperlukan aturan sebagai acuan bersama dalam menjalankan aktifitas perekonomian. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana konsep penetapan standar harga atau tas’ir dalam  perspektif fikih?, Bagaimana hukum pemerintah menentukan standar harga terhadap komoditas dagang di pasar perspektif maqashid ekonomi syariah?. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah normatif yaitu penelitian yang menggunakan kepustakaan (liberary reseach) dengan sumber hukum meliputi produk hukum Islam atau yang akrab disebut fikih. Hasil penelitian ini menemukan bahwa kebijakan penetapan harga di pasar dengan mengacu pada kemaslahatan dan kesejahteraan semua lapisan masyarakat yang dilakukan oleh pemerintah adalah suatu keharusan. Hal ini dilakukan agar tercipta kesejahteraan ekonomi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

almansyur

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Al-Mansyur: Jurnal Ekonomi dan Bisnis Syariah di STAI Nahdaltul Ulama (STAINU) Malang. Sebuah jurnal tentang kajian Ekonomi dan Bisnis syariah yang meliputi beberapa sub bidang, yang diantaranya adalah Ekonomi Islam, Manajemen Bisnis, Pemasaran, SDM, Keuangan dan lain-lain.. Diterbitkan oleh ...