Kemacetan yang dialami oleh pengguna transportasi darat menuntut para pemimpin daerah berpikir, dan bekerja keras demi kenyamanan masyarakatnya yang melaksanakan aktivitas setiap harinya dengan KRL. Hal ini agar arus lalu lintas lancar tidak menghambat dalam akses perjalanan menggunakan transportasi darat seperti mobil dan motor. Memberikan informasi pesan nonverbal dalam menggunakan KRL bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam memilih jalur KRL sebagai transportasi yang efektif. Sasaran dari tulisan ini adalah seluruh masyarakat Indonesia yang akan menggunakan KRL sebagai pilihan transportasi. Informasi dikemas dalam beberapa aspek yaitu: informasi simbol diarea stasiun, dan informasi didalam KRL. Harapan dari tulisan ini, semua masyarakat memahami pesan nonverbal ketika memilih KRL sebagai transportasi darat dalam berpergian. Memudahkan dalam upaya menjadi penumpang KRL yang baik. Memberikan pesan yang baik supaya masyarakat tidak asing lagi tentang pelayanan KRL untuk publik.
Copyrights © 2023