Informasi interaktif : jurnal informatika dan teknologi informasi
Vol 8 No 1 (2023): JII Volume 8, Number 1, Januari 2023

Klasifikasi Jajanan Tradisional Jawa Tengah Dengan Metode Transfer Learning Dan MobileNetV2: Metode Transfer Learning Dan MobileNetV2

Aloisius Awang Hariman (Unknown)
Dadang Iskandar Mulyana (Unknown)
Mesra Betty Yel (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Feb 2023

Abstract

Perkembangan zaman di Indonesia telah membawa perubahan sejarah budaya, salah satunya adalah makanan atau jajanan tradisional. Jajanan tradisional merupakan makanan khas dari nenek moyang dan biasanya digunakan untuk acara atau sebuah tradisi, Masyarakat di Indonesia sudah cukup mengenal berbagai jenis jajanan tradisional dari daerah masing-masing namun untuk mengenal jajanan tradisional dari daerah lain dapat dibilang kurang memahami. Banyaknya jajanan tradisonal yang ada di Indonesia khususnya di pulau Jawa membuat peneliti tertarik untuk membuat program pengenalan jenis jajanan tradisional yang ada di Jawa Tengah berdasarkan dataset foto dengan 6 jenis jajanan tradisional yaitu Grontol, Lanting, Lumpia, Putu Ayu, Serabi Solo dan Wajik menggunakan metode Transfer Learning. Implementasi pengenalan citra ini dilakukan dengan memanfaatkan Pre-Trained model MobileNetV2 yang diambil fitur ektrasinya kemudian training CNN berjalan pada aplikasi Google Collaboratory dan Tensorflow. Dataset yang digunakan dalam pengujian sebanyak 1800 data training atau sebesar 80% dan 450 data testing atau sebesar 20% dengan melakukan pengujian sebanyak 50 kali dan batch size sebesar 32, maka diperoleh hasil akurasi sebesar 99,11% nilai loss sebesar 0.06. Keywords : jajanan tradisional, CNN, MobileNetV2, transfer learning, tensorflow

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jii

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Informasi Interaktif membahas topik-topik yang secara umum berkaitan dengan isu-isu Hukum di Indonesia dan di seluruh dunia. Artikel yang dikirimkan mungkin mencakup isu-isu topikal di Kecerdasan Buatan Jaringan Saraf Tiruan Algoritma Genetik Grafika Komputer Sistem Pakar Wireless and Mobile ...