Penelitian ini mengukur kinerja keuangan perusahaan menggunakan ROA, ROE, dan DER untuk melihat pengaruhnya pada nilai perusahaan diwakili oleh PBV, dengan ukuran perusahaan sebagai faktor tambahan. Sampel penelitian diambil secara selektif menggunakan metode purposive sampling berdasarkan kriteria tertentu, maka terpilih 15 perusahaan terindeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia selama periode penelitian (2021-2023). Pengolahan data yang dipakai yaitu metode Analisis Regresi Linear Berganda dengan program SPSS 21. Dari pengolahan data menunjukkan ROA memiliki pengaruh negatif, karena semakin tinggi laba yang diperoleh dari aset, harga saham justru cenderung turun. ROE menunjukkan pengaruh positif, karena hal ini memungkinkan perusahaan memanfaatkan modal yang diinvestasikan secara lebih efisien untuk meningkatkan keuntungan dan mendorong permintaan saham, yang akhirnya meningkatkan harga saham. DER berpengaruh negatif, karena semakin tinggi DER, harga saham cenderung lebih rendah. Ukuran perusahaan sebagai variabel kontrol juga menunjukkan hubungan negatif, di mana semakin besar ukuran perusahaan, nilai perusahaan cenderung menurun.
Copyrights © 2024